Sabtu, 27 April 2013

Degradasi Watch Part 1 : EPL

Wigan Athletic mengalahkan Millwall 2-0 untuk mengisi tempat di final FA Cup dan akan baku hantam dengan Manchester City untuk memenangi piala itu.
Sementara itu
Wigan berada di posisi 18 di liga dengan 5 pertandingan tersisa untuk dimenangkan agar selamat dari degradasi.

Apakah Wigan akan memilih salah satu dari hal ini dan melepaskan yang lain ?
Ternyata tidak !

Wigan Athletic manager Roberto Martinez says his players are capable of conjuring another great escape

Menurut Manajer Wigan,Roberto Martinez,mereka bisa mendapatkan keduanya : Piala FA dan Tiket EPL
asal Wigan bisa konsisten mendapat hasil yang bagus dari pertandingan yang tersisa.
Tentunya jika mereka berhasil maka akan menjadi musim ke 9 berturut-turut bertahan di EPL serta dengan hadiah tiket Europa League (Yang sudah pasti di tangan mereka karena City akan menjadi peserta liga champions musim depan)

kembali ke zona merah
Mari kita singkirkan QPR dan Reading,yang walaupun dengan 24 poin mereka bisa selamat jika memenangkan semua pertandingan tersisa dan berharap Wigan dan Aston Villa kalah terus menerus,melihat performa kedua tim ini maka bisa dipastikan kita akan melihat mereka di Championship musim depan.

2 Kandidat terakhir yang akan mendapat tiket ke Championship adalah Wigan dan Aston Villa
Mari kita cermati :

Wigan : 5 pertandingan tersisa,31 poin
Aston Villa : 4 pertandingan tersisa,34 poin

Lawan Wigan : Tottenham,West Brom,Swansea,Arsenal,Aston Villa
Lawan Aston Villa:Sunderland,Norwich,Chelsea,Wigan

Performa Wigan memang terkenal lambat panas,tetapi akan menggila di akhir musim yang sering diperlihatkan beberapa tahun kebelakang,sedangkan Aston Villa terus-terusan menunjukkan performa yang tidak bagus beberapa tahun belakangan ini.

Tetapi jika kita mencermati pernyataan Roberto Martinez,maka konsentrasi Wigan akan terpecah karena mentarget 2 hal yang butuh energi ekstra yang bisa membuyarkan salah satu ambisi mereka atau keduanya sekaligus.Tetapi mental berbicara.Wigan melegenda dengan "Great Esape from Relegation" yang terus mereka lakukan setiap tahun.Dengan performa dan mental baja ini maka mereka akan mendapat apa yang mereka mau.

Maka kita lihat pada satu orang penentu,yaitu Paul Lambert.
Paul Lambert: A number of times can be drawn into relegation dogfight

Manajer Aston Villa ini menyatakan target mereka adalah selamat dan memperingatkan bahwa masih ada Sunderland,Stoke,bahkan Newcastle yang bisa degradasi selain tim dia dan Wigan
Psywar yang menarik tentunya.Saya sebagai penonton melihat bahwa Aston Villa adalah tim berbintang yang bermain dengan performa yoyo.Tim dengan rataan pemain muda yang memiliki masa depan cerah seperti Benteke dan Weimann seharusnya bisa bersaing di papan tengah,tetapi bagi Aston Villa,terjerembap terus menerus di zona merah tentunya tidak mengasyikkan.
Harapan bahwa Paul Lambert akan membawa tim ini bersaing setelah masa kegelapan dengan Mcleish ternyata malah menjadi pertarungan untuk bebas dari degradasi.
Harapan saya pada dia adalah membangkitkan mental timnya agar bermain dengan baik sehingga bisa selamat.Tentunya jika performa mereka bagus dan mereka selamat,maka bisa dipastikan banyak tim yang antri mau mengambil banyak pemain muda mereka.Mungkin motivasi ini yang perlu diberikan Lambert.

Kedua tim ini akan baku hantam di pekan terakhir.Jika persaingan mendapat tiket ini akan dibawa hingga sebelum garis finis,maka pertandingan ini harus anda saksikan.

Konsistensi dan Kemauan diimbangi performa dan mental akan menjadi penentu hasil akhir yang akan mereka dapat.

* @Obinhartono1 at Twitter
for @MEDIO_Club official blog*

Note : Jika anda sama gilanya dengan Lambert,mungkin anda akan memasukkan Newcastle,Stoke dan Sunderland ke daftar tim yang mungkin terdegradasi musim ini


Tidak ada komentar:

Posting Komentar